Headlines News :
Home » » Habib Novel Alaydrus: Mari Perkuat Ahlussunnah wal Jama’ah

Habib Novel Alaydrus: Mari Perkuat Ahlussunnah wal Jama’ah

KUDUS - Habib Novel mengajak warga Nahdliyin memperkuat aqidah Ahlussunnah wal  Jamaah (Aswaja) dengan meningkatkan amalan-amalan yang diajarkan para ulama dan mengajarkannya kembali kepada keluarga.

“Mari kita perkuat amalan Aswaja dengan mengajarkan kepada keluarga dan sahabat-sahabat kita!”tegas Habib Novel dalam acara peringatan Isra’ Mi’raj dan harlah ke-90 NU di lapangan desa Penganjaran Bae Kudus, Rabu malam(5/6).

Habib Novel mengatakan pada akhir zaman ini muncul kelompok yang ingin merubah kebiasaan ajaran Aswaja semacam  tahlilan, zaiarah kubur, mauludan maupun peringatan Isra’ Mi’raj. Kelompok ini sering menuding bid’ah dan mengatakan tidak ada gunanya amalan tersebut.

“Kita harus waspada karena gerakan itu mulai masuk ke sekolah-sekolah maupun masjid-masjid,”ujar Habib asal Solo ini.

Ia menegaskan mauludan, ziarah kubur, tahlilan dan amalan Aswaja lainnya  merupakan amalan yang benar. Nahdliyyin, ajak Habib, tidak perlu takut dengan tudingan-tudingan kelompok yang tidak suka amalan tersebut.

“Nahdliyin harus bangkit dan yakin kepada amalan aswaja yang kita ikuti,”tegasnya lagi.

KH Hasyim Asy’ari bersama ulama lainnya mendirikan NU, kata Habib, sebagai upaya menjaga aqidah dan menyampaikan  ilmu kepada masyarakat.

“Kita harus mengembalikan ruh berdirinya NU, menyampaikan yang benar itu benar dan yang salah itu salah,”tandasnya di depan ribuan nahdliyyin.

Peringatan Isra’ Mi’raj dan harlah ke 90 NU ini diadakan Pengurus Ranting Nahdlatul Ulama Desa Peganjaran Bae Kudus. Sejak Rabu pagi kegiatan sudah dimulai dengan Tahlil Umum , siangnya  Khotmil Qur’an  bil ghoib dengan 20 hafid-hafidhah dan malamnya pengajian Umum yang dihadiri ribuan nahdliyin.



Redaktur     : A. Khoirul Anam
Kontributor : Qomarul Adib
Share this article :

0 comments:

Tulis komentar dengan menggunakan kata-kata yang baik, jaga sopan-santun dan sertakan Identitas secara jujur.

Terima kasih atas pengertian Anda ! Junjung tinggi Akhlaqul Karimah

 
||
||
PCNU KOTA BALIKPAPAN - KALIMANTAN TIMUR © 2013-2014 | ALL RIGHT RESERVED
Supported : Madinatul Iman Media Group and Maskoli