Headlines News :
Home » » Darul Fatwa Australia Turut Berduka atas Wafat Mbah Sahal

Darul Fatwa Australia Turut Berduka atas Wafat Mbah Sahal

Lembaga Darul Fatwa Australia menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya Rais Aam PBNU KH MA Sahal Mahfudh. Mereka bersedih atas kabar wafatnya Mbah Sahal. Ungkapan ini ditujukannya kepada Bangsa Indonesia dan dunia Islam secara umum.

Melalui surat elektronik berbahasa Arab, Jumat (24/1) yang ditujukan kepada Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj, Ketua Darul Fatwa Australia Syekh Salim Alwan mengatakan, umat Islam telah kehilangan seorang tokoh besarnya yang telah menghabiskan waktu dan pengabdiannya untuk berdakwah dan memecahkan persoalan umat.

“Kami institusi Darul Fatwa sebagai lembaga fatwa tertinggi di Australia beserta dai, guru besar, akademisi, pustakawan, dan segenap pengurus yayasan pendidikan yang tersebar di setiap penjuru Australia, berdoa kepada Allah agar melapangkan rahmat-Nya bagi Kiai Sahal dan menempatkannya di surge-Nya,” harap Salim Alwan yang disertai pengaminan.

Kami juga berharap agar Allah memberikan kesabaran, kekuatan, dan ketabahan kepada segenap warga NU, Bangsa Indonesia, umat Islam dan terutama sekali kepada keluarga Kiai Sahal almarhum, tandas Salim dalam surat tertanggal Jumat (24/1).

Darul Fatwa merupakan majelis fatwa Australia yang berlokasi di deretan 3 lantai 2 jalan Marion, Bankstown New South Wales 2200, Australia. (Alhafiz K)
Share this article :

0 comments:

Tulis komentar dengan menggunakan kata-kata yang baik, jaga sopan-santun dan sertakan Identitas secara jujur.

Terima kasih atas pengertian Anda ! Junjung tinggi Akhlaqul Karimah

 
||
||
PCNU KOTA BALIKPAPAN - KALIMANTAN TIMUR © 2013-2014 | ALL RIGHT RESERVED
Supported : Madinatul Iman Media Group and Maskoli