Headlines News :
Home » » 35 Persen Lagi Pembangunan Gedung NU Balikpapan Selesai

35 Persen Lagi Pembangunan Gedung NU Balikpapan Selesai

BALIKPAPAN - Nahdlatul Ulama (NU) Balikpapan semakin menujukkan eksistensinya sebagai organisasi kemasyarakatan berbasis keagamaan di Kota Balikpapan, Kalimantan Timur. Sebagai jam'iyyah, NU merasa perlu meningkatkan kinerjanya dan hubungannya sesama pengurus dan warga Nahdliyyin khususnya, serta masyarakat secara umum.

Untuk itu, pembangunan gedung Nahdlatul Ulama (NU) pun dilakukan. Kini, gedung yang berlokasi di jalan Soekarno-Hatta Km.4,5 No.101 RT. 25, Batu Ampar Balikpapan Utara tersebut pembangunannya sudah mencapai 65 persen, artinya 35 persen lagi akan selesai.

"Untuk saat ini, pembangunan gedung Nahdlatul Ulama sudah mencapai 65% sejak dimulainya pembangunan 3 tahun yang lalu. Target kami, gedung NU Balikpapan akan selesai akhir tahun 2013 ini", jelas Drs. Imam Warosy selaku ketua panitia pembangunan ketika dihubungi oleh PCNU Balikpapan Online.

Drs. Imam Warosy juga memberitahukan bahwa selama ini pendanaan pembangunan gedung NU berasal dari bantuan Pemkot, Pemprov dan warga Nahdliyyin. Ia juga menghimbau kepada masyarakat, khususnya warga Nahdliyyin yang ingin menyalurkan bantuannya agar menghubungi pengurus NU di kota Balikpapan.

Gedung ini nantinya akan menjadi sentral kegiatan dakwah Islam, baik banom (badan otonom) dan lembaga, terutama sebagai kantor sekretariat PCNU Kota Balikpapan. (*/)

Foto : Pembangunan gedung NU Balikpapan (foto lama)
Share this article :

1 comment:

  1. Semoga gedung NU Balikpapan segera selesai dan bermanfaat bagi masyarakat. Amiin

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan menggunakan kata-kata yang baik dan menjaga tatakrama (sopan santun). Mari kita junjung tinggi Akhlaqul Karimah. Cantumkan Identitas dengan jujur. Terima kasih atas pengertian Anda.

 
||
||
PCNU KOTA BALIKPAPAN - KALIMANTAN TIMUR © 2013-2014 | ALL RIGHT RESERVED
Supported : Madinatul Iman Media Group and Maskoli